Terpilih jadi DPD RI Dapil Riau Priode 2019-2024, Misharti Gelar Syukuran


Loading...

PEKANBARU -- Buah jatuh tidak akan jauh dari pohonnya. Pepatah ini tampaknya tepat disematkan kepada Dr Hj Misharti SAg MSi.

Pasalnya, si bungsu dari enam bersaudara ini mengikuti jejak karir sang Bunda Dr Hj Maimanah Umar MA, anggota DPD RI Dapil Riau periode 2014-2019. Dari proses pesta demokrasi 17 April 2019 lalu, Misharti optimis terpilih menjadi anggota DPD RI Dapil Riau periode 2019-2024.

Bentuk rasa syukur kepada Yang Maha Kuasa Allah SWT, Misharti menggelar buka bersama dan menyantuni anak yatim piatu, Kamis (16/5/2019). Acara yang dihadiri Wakil Bupati Indragiri Hilir H Syamsudin Uti, tokoh masyarakat Riau serta ratusan pendukung dan tim sukses ini digelar di Yayasan Masmur, Jalan KH Ahmad Dahlan, Sukajadi, Pekanbaru.

Pada prosesi itu, Misharti yang mendampingi sang Bunda Dr Hj Maimanah Umar MA juga diikuti oleh saudara-saudari kandungnya seperti Drs H Husni Thamrin,

Loading...

Dr Mutia Eliza, Maryenik Yanda SH dan M Syukri Maridin. Masyarakat dari berbagai daerah yang hadir pun terlihat antusias mengikuti kegiatan yang juga menyediakan bingkisan kain sarung tersebut.

Dr Hj Misharti SAg MSi mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Riau. "Saya ucapkan terima kepada para relawan dan seluruh masyarakat Riau, khususnya yang memberikan hak suaranya kepada saya. Karena mereka (pemilih) yang Insya Allah mengangtarkan saya duduk di DPD RI dengan perolehan suara 210.477," ungkap wanita berhijab dan berkacamata ini kepada koranmx.com didampingi saudara tertuanya Drs Husni Thamrin, kemarin.

Misharti berkomitmen akan menjalankan amanah masyarakat Riau dengan semaksimal mungkin untuk memperjuangkan kebutuhan masyarakat Riau. Baik itu, katanya infrastruktur, dunia pendidikan, kesehatan dan juga memperjuangkan hak otonomi khusus yang laik (layak) untuk diperoleh Riau.

"Apa yang dulu diperjuangkan Bunda (Dr Hj Maimanah Umar MA,red) untuk masyarakat Riau akan kami terus perjuangkan. Sehingga di Riau benar-benar sejahtera dan maju dari daerah lainnya. Riau memang wajar dan seharusnya menggapai harapan itu," pungkas wanita ramah yang akrab disapa Imis ini.

Selian Misharti, tiga kursi lagi dikabarkan diperoleh Hj Instsiawati Ayus SH MH, sebanyak 354.404 suara dan Edwin Pratama Putra SIP, sebanyak 268.307 suara serta H Muhammad Gazali Lc, sebanyak 184.044 suara. (*)

Sumber : koranmx.com






Loading...

[Ikuti Medialokal.co Melalui Sosial Media]