Tim 1 dan 2 Subsatgas 8 Koramil 03/Tempuling Sosialisasikan Karhutla, Ini Tujuannya


Loading...

TEMPULING, Medialokal.co - (2/8/2019) Satgas Gabungan Penanggulangan Karhutla Subsatgas 8 Tim 1 dan 2, Kodim 0314/Inhil Koramil 03/Tempuling, bersama masyarakat Desa secara Bergiliran di seluruh Wilayah Koramil 03/Tempuling yang meliputi Kecamatan Tempuling dan Kecamatan Kempas melaksanakan Patroli dan Sosialisasi Karlahut di Perkebunan, Semak Belukar dan Wilayah Rawan Karhutla dengan menggunakan sarana transportasi Sepeda motor untuk memantau titik api dalam rangka mengantisipasi kebakaran lahan dan hutan serta Sosialisasi Bahaya Karhutla terhadap Lingkungan.

TIM 1 yang dipimpin oleh Serka Sukijan dan Tim 2 yang dipimpin oleh Serka Damrianto dalam melaksanakan Sosialisasi dan patroli menghimbau kepada warga Masyarakat terutama kepada Petani yang sedang melaksanakan berkebun agar turut serta memantau titik api guna mengantisipasi agar tidak terjadi kebakaran lahan dan hutan (Karlahut) di daerah wilayah tersebut,

Disamping itu Sertu Sukijan juga menjelaskan, saat ini di daerah kita (Desa Sekecamatan Kempas) sarana dan prasarana. Pencegahan Karhutla yang dimiliki sangat terbatas. Apabila terjadi kebakaran lahan dan hutan kita hanya menggunakan alat yang ada di tambah kondisi medan yang sangat sulit.

"Sedangkan kendaraan/transportasi yang digunakan hanya bisa menggunakan Sepeda motor Ataupun dengan berjalan kaki disebabkan karena Akses jalan Masih berupa jalan setapak dan sempit, oleh karena itu mari kita sama-sama menjaga dan melaksanakan patroli untuk mencegah kebakaran lahan dan hutan di wilayah kita sedini mungkin.

Secara Terpisah Danramil 03/Tempuling Kapten Arh Sugiyono menjelaskan bahwa Satgas Gabungan yang ada di wilayahnya terdiri dari 2 Tim sebanyak 30 orang dari personel TNI, Polri, BPBD dan Masyarakat Peduli Api (MPA) mereka setiap Hari selalu melakukan Sosialisasi dan Patroli di wilayah Tanggung Jawabnya untuk merubah Mensed Masyarakat tentang Cara Bercocok Tanam dengan tidak Membakar Lahan karena akibat membakar akan mengakibatkan kerugian yang lebih besar Dampaknya.

Selama ini masyarakat selalu melakukan pembakaran bila musim kemarau, Itulah yang menjadi Sasaran Tim Gabungan Satgas Karhutla di Wilayah Kempas ini untuk merubah Cara berpikir masyarakat dan menjadikan wilayah Koramil 03/Tempuling Bebas dari Kebakaran Hutan dan Lahan.

Mari Kita seluruh Masyarakat Sekecamatan Tempuling dan Kempas untuk sama2 menjaga Lingkungan kita dari polusi udara yang di akibatkan oleh Kebakaran, Kalau kita bisa Menjaga Lingkungan dan Alam Maka Lingkungan dan alam akan menjaga Kita, Salam Tangguh dan Tetap Semangat. (Adp)






Loading...

[Ikuti Medialokal.co Melalui Sosial Media]