Pilihan
Polda Kepri Lakukan Pemeriksaan Kesahatan Peserta Rekrutmen Tamatama Polri
BATAM, Medialokal.co - Seleksi penerimaan Tamtama Polri pada tahun ini telah menjalani pemeriksaan kesehatan tahap pertama bertempat di Gedung Lancang Kuning Polda Kepri, Senin (6/7/2020).
Hadir dalam kegiatan tersebut Karo SDM Polda Kepri Kombes Pol A.B. Indrata, S.Ik., M.Si., Kabiddokkes Polda Kepri Kombes Pol dr. Muhammad Haris, M.A.R.S selaku ketua tim pemeriksa kesehatan, Kabagdalpers To SDM Polda Kepri, Pengawas Internal dan Eksternal, tim pemeriksa kesehatan dan tim dari Ro SDM Polda Kepri.
Kabid Humas Polda Kepri Kombes Pol Harry Goldenhardt S., S.IK., M.Si. mengatakan, dari 62 orang peserta yang mengikuti tes kesehatan tahap pertama ini sebanyak 3 orang dinyatakan Walk Out dikarenakan tidak hadir pada saat pelaksanaan pemeriksaan Kesehatan.
"Sebanyak 6 item tes kesehatan yang dilakukan pada tahap pertama ini antara lain Pengukuran Tinggi dan Berat Badan, Pemeriksaan Gigi, Pemeriksaan Visus/mata, Pemeriksaan Tensi Darah, Pemeriksaan THT dan Pemeriksaan Fisik Luar. Untuk pemeriksaan lanjutan akan dilaksanakan pemeriksaan kesehatan tahap kedua," tutur Kabid Humas Polda Kepri.
Selama menjalani pemeriksaan diterapkan juga protokol kesehatan dalam rangka pencegahan Covid -19.
"Sebelum dilakukan pemeriksaan tim melakukan Sterilisasi Ruangan dan benda dengan penyemprotan Disinfektan, setiap Peserta dan Panitia sudah melaksanakan Rapid Test, Menerapkan Pisical Distancing atau menjaga jarak 2 meter, Pengecekan suhu badan dan mencuci tangan dengan sabun sebelum melaksanakan Tes Kesehatan dan Panitia mengenakan APD Protokol Kesehatan," jelas Kabid Humas Polda Kepri.
Dengan prinsip BETAH (Bersih, Transparan, Akuntabel dan Humanis). Hasil dari tes kesehatan tersebut dihari yang sama langsung di umumkan.
"terdapat sebanyak 33 orang peserta dinyatakan Memenuhi syarat untuk melanjutkan ke tes berikutnya, sementara itu 29 peserta dinyatakan tidak memenuhi syarat," pungkas Kombes Pol Harry. (*)


Berita Lainnya
Rebutan Order Seragam Anak Baru, Kepsek SMK Negeri 3 Pekanbaru VS Komite Sekolah!
Jonni Charles Murid Pertama Asal SMA Negeri 11 Pekanbaru Diterima Kuliah di AS
Lantik PGRI Kecamatan Tembilahan Hulu, H. Fauzan: Pendidikan Jalan Menuju Kemajuan
Kepsek SMA Negeri 5 Pekanbaru Bangga Prestasi Rihadatul Asyifa di Ajang Internasional
SMA Negeri 5 Pekanbaru Panen Raya Bayam dan Pakcoy Hidroponik
Pramuka Kecamatan Pelangiran Beraksi, Tanam Pohon dan Bangun Karakter untuk Masa Depan yang Lebih Baik
Rebutan Order Seragam Anak Baru, Kepsek SMK Negeri 3 Pekanbaru VS Komite Sekolah!
Jonni Charles Murid Pertama Asal SMA Negeri 11 Pekanbaru Diterima Kuliah di AS
Lantik PGRI Kecamatan Tembilahan Hulu, H. Fauzan: Pendidikan Jalan Menuju Kemajuan
Kepsek SMA Negeri 5 Pekanbaru Bangga Prestasi Rihadatul Asyifa di Ajang Internasional
SMA Negeri 5 Pekanbaru Panen Raya Bayam dan Pakcoy Hidroponik
Pramuka Kecamatan Pelangiran Beraksi, Tanam Pohon dan Bangun Karakter untuk Masa Depan yang Lebih Baik