Polda Kepri Bekuk Pengedar Sabu, Dari Tangan Pelaku Disita Senjata Api


Loading...

BATAM, Medialokal.co - Satu pucuk senjata api jenis Revolver caliber 38 dan 1.091 gram narkotika jenis sabu berhasil diamankan oleh Ditresnarkoba Polda Kepri.

Hal ini disampaikan oleh Kabid Humas Polda Kepri Kombes Pol Harry Goldenhardt di Media Center Bid Humas Polda Kepri, Kamis (6/8/2020).

Pada Rabu tanggal 5 Agustus 2020 sekitar jam 20.00 WIB, Tim Opsnal Ditresnarkoba Polda Kepri mendapatkan informasi tentang beredarnya narkotika jenis sabu di wilayah Batu Aji, Kota Batam.

Setelah mendapatkan Informasi tersebut tim langsung bergerak ke lokasi, saat berada dilokasi tersebut tim berhasil mengamankan dua orang pelaku dengan inisial AK dan H yang diduga sebagai Pelaku pengedar narkotika jenis sabu. 

Loading...

"Saat dilakukan penangkapan inisial AK melakukan perlawanan terhadap tim Opsnal dengan mengeluarkan sepucuk senjata api revolver caliber 38 dan mengarahkan senpi ini kepada anggota," ungkap Kabid Humas Polda Kepri Kombes Pol Harry Goldenhardt.

"Anggota dengan cepat melakukan penyergapan lalu terjadi pergumulan dan anggota berhasil mengamankan sehingga yang bersangkutan tidak sempat menembakan senjata api yang ia miliki," sambungnya.

Bersamaan dengan itu, kemudian tim melakukan penggeledahan terhadap tersangka berinisial H, pada diri tersangka inisial H ditemukan dua bungkus barang yang diduga narkotika jenis sabu dan senjata tajam jenis Badik.

Kemudian diketahui bahwa narkotika jenis sabu tersebut adalah sejenis tawas dan dari hasil pemeriksaan terhadap inisial AK ditemukan kartu identitas dari salah satu Institusi Negara, yang diduga kartu identitas tersebut palsu.

"Selanjutnya kedua orang pelaku ini dibawa ke Polda Kepri untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut," terang Kombes Pol Harry Goldenhardt.

Harry menyebutkan, atas kepemilikkan senjata api oleh inisial AK ini telah dilakukan koordinasi dengan Ditreskrimum Polda Kepri untuk dilakukannya ivestigasi dan tindak lanjut dan diserahkan kepada Ditreskrimum Polda Kepri.

Tidak berhenti sampai disitu, selanjutnya tim Opsnal Ditresnarkoba Polda Kepri yang dipimpin oleh Dirresnarkoba Polda Kepri Kombes Pol Muji Supriadi melakukan pengungkapan terhadap kepemilikkan dan peredaran narkotika jenis sabu.

Tempat kejadian perkara berada diwilayah Sekupang, Kota Batam. Tim berhasil mengamankan 1.091 gram Narkotika jenis sabu dari 5 orang tersangka inisial SB, AQ, N, AA dan SI.

Harry mengatakan, kita prihatin dengan maraknya peredaran dan penyalahgunaan narkotika di wilayah Kepulauan Riau dan lebih membahayakan lagi para tersangka ini melengkapi dirinya dengan senjata api, bersyukur dari tim Opsnal kami cukup professional dalam mengamankan pelaku sehingga tidak ada petugas yang terluka.

Tersangka yang diamankan di wilayah Sekupang ini modusnya adalah dengan memasukkan narkotika tersebut kedalam anusnya.

"Narkotika jenis sabu tersebut akan dikirim ke Lombok Kota Mataram, Nusa Tenggara Barat dengan menggunakan Kapal Barang. Dan lima orang pelaku ini ditangkap di Pelabuhan Beton Tanjung Riau, Kecamatan Sekupang, Kota Batam.

"Setiap orangnya memasukan dua paket narkotika jenis sabu kedalam anusnya," jelas Kombes Pol Harry Goldenhardt.

"Dan untuk modus pelaku pengguna senjata api adalah sengaja melakukan perampokkan terhadap tim Opsnal dengan menawarkan narkotika jenis sabu yang diketahui adalah tawas. Saat tim menyerahkan uang pelaku langsung menodongkan senjata apinya," lanjutnya memperjelas lagi.

Untuk tersangka yang memiliki narkotika jenis sabu dikenakan Pasal 114 ayat (2) dan pasal 112 ayat (2) Jo pasal 132 ayat (10) Undang-undang Republik Indonesia nomor 35 tahun 2009 tentang Narkotika. Dengan ancaman hukuman Mati/Pidana Seumur Hidup atau pidana penjara paling singkat 5 tahun dan paling lama 20 tahun penjara.

"Pelaku pengguna senjata api akan terus kita lakukan pemeriksaan dan pendalaman untuk penerapan pasalnya," tandas Kombes Pol Harry Goldenhardt. (*)






Loading...

[Ikuti Medialokal.co Melalui Sosial Media]