Virus Covin 19

Hand Sanitizer Cegah Covid 19 Rancangan PT. KTU Akan di Sosialisasikan ke Masyarakat oleh Kapolsek


Loading...

SIAK - Setelah memahami cara membuat Hand Sanitizer dengan lidah buaya yang dirancang  dari Laboratory PIC PT.Kimia Tirta Utama (KTU),  Kapolsek Kotogasib Ipda Suryawan Fadlin akan mensosialisasikan kemasyarakat secepatnya.


"Ini suatu upaya kita dalam pencegahan penyebaran wabah Virus Corona di masyarakat, dan ini akan kami sosialisasikan ke masyarakat melalui Bhabinkamtibmas,"kata Ipda Suryawan Fadlin.


Lanjut Suryawan lagi, Dengan bahan pembuatan Hand Sanitizer yang sangat mudah dicari, hanya memerlukan lidah buaya dan alkohol,  masyarakat bisa melakukan dirumah.


"Saya mengucapkan terima kasih kepada pihak PT KTU atas Ilmu pengetahuan yang diberikan cara membuat Hand Sanitizer dengan bahan yang mudah dicari. Semoga bermanfaat untuk masyarakat dalam pencegahan Virus Corona ini,"ucapnya.

Loading...


Sementara Adm perusahaan PT. Kimia Tirta Utama (KTU) Ahcmad Zulkarnain mengatakan pihak perusahaan PT. KTU tetap komitmen membantu masyarakat dalam upaya pencegahan Virus Corona. 


"Kami dari perusahaan tetap berperan aktif dalam upaya pencegahan penyebaran Covid 19, dan selalu bekerja sama dengan pihak  Upika kecamatan Kotogasib.  Pembelajaran  pembuatan Hand Sanitizer ini sebagai upaya menjawab kelangkaan dan mahal nya harga hand sanitizer di pasaran,"ucap Achmad Zulkarnain Administratur PT. Kimia Tirta Utama.(*).

 






Loading...

[Ikuti Medialokal.co Melalui Sosial Media]