Bantu UMKM Masyarakat, Medialokal Group Berikan Promosi Gratis, Lihat Syaratnya


Loading...

EKONOMI, Medialokal.co - Bangkitkan ekonomi masyarakat saat pandemi Covid-19, Medialokal.co memberikan kemudahan untuk masyarakat yang ingin mempromosikan produk Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) miliknya secara gratis.

Hal itu disampaikan langsung oleh Komisaris PT. Media Marhaenis Indonesia, Juni Liadi Putra Pratama saat ditemui di ruang kerjanya, Sabtu (30/10/2021) siang.

"Sudah hampir genap 2 tahun, pandemi Covid-19 sangat mendegradasi seluruh aspek kehidupan masyarakat, khususnya ekonomi kelas menengah ke bawah. Ada banyak cara membantu, contoh ini salah satunya,” kata pria yang kerap Jun itu.

Program yang dinamai Sahabat Medialokal.co Peduli UMKM ini diharapkannya dapat membantu para pelaku usaha melewati masa krisis ini dengan tetap bisa menjalankan kegiatan usahanya.

Adapun persyaratannya seperti ; mengirimkan file berupa narasi/foto/video promosi yang sudah siap untuk diterbitkan ke alamat email [email protected], memenuhi syarat dan ketentuan berlaku serta tidak melanggar dan menyinggung pihak manapun. Promosi akan ditayangkan oleh pihak Medialokal.co di website Medialokal.co dan ke seluruh akun sosmed Medialokal.co (Medialokal Group) selama 30 hari ke depan.

“Ini adalah salah satu kesempatan untuk bisa berbagi dengan masyarakat. Membantu sesuai kemampuan dan kapasitas kami. Kami berharap dengan bantuan yang kami berikan bisa meringankan beban dampak dari pandemi Covid-19 kepada para pelaku UMKM," tuturnya.

Selain itu, Jun juga mengajak kepada pihak manapun secara terbuka bagi siapapun, baik itu dari Marketer, Seller, Konten Kreator, dan lainnya yang juga ingin menyumbangkan bantuan untuk mempromosikan produk secara gratis untuk membantu masyarakat, Jun mempersilahkan agar mencontek gerakan ini, baik secara individu maupun kelompok.

"Bantu sebisa mungkin, semaksimalnya, dan tidak terpaksa. Bersama-sama dalam kebaikan itu baik, apapun cara yang bisa kita perbuat untuk menolong sesama, lakukan," tandasnya. (*)






Loading...

[Ikuti Medialokal.co Melalui Sosial Media]