Walet Puti Rohil Ikuti Seleksi Kejuaraan Pencak Silat Pelajar Tingkat Kabupaten

Poto Bersama para Atlit Walet Puti Rohil sebelum berangkat ke Bagan Siapi-api mengikuti seleksi

Loading...

ROKANHILIR - Kejuaraan Pencak Silat Pelajar Provinsi Riau seleksi Kabupaten Rokan Hilir akan dilaksanakan 3 hari di Bagan Siapiapi. Dari seleksi itu nantinya akan melahirkan atlet Pra-Pekan Olahraga Pelajar Nasional (Prapopnas).

Salah satu Perguruan Pencak Silat yang mengikuti ajang itu yakni Warisan Leluhur Tunggal Pusaka Tradisional Indonesia (Walet Puti) Kabupaten Rokan Hilir optimis atlet utusan perguruannya bisa lolos sehingga dapat mengikuti ajang selanjutnya.

Hal itu diungkapkan Sekretaris DPD Perguruan Pencak Silat Walet Rokan Hilir, Hendra Dedi Syahbudi disela-sela keberangkatan tim di sekretariat, komplek Platinum City KM 5 Bagan Batu, Kecamatan Bagan Sinembah, Jumat (2/12/2022) pagi.

"Harapan kita, 7 Atlet tingkat pelajar kita ini bisa dipastikan lolos seleksi, setidaknya ada pengalaman untuk ikut ke jenjang selanjutnya," kata pria yang akrab disapa Dedi tersebut.

Loading...

Pekan Olahraga tingkat pelajar cabang pencak silat itu akan dilaksanakan sejak hari Jumat untuk registrasi penyerahan berkas hingga pada hari Minggu (4/12/2022).

Salah satu orangtua Atlet pencak silat, Iloeng Sitorus berharap kegiatan itu dapat menjaring atlet terbaik sehingga dapat mewakili Kabupaten Rokan diajang yang lebih tinggi baik tingkat provinsi maupun nasional.

Dia juga berharap Pemerintah Daerah dalam hal ini Dinas Pemuda dan Olahraga bisa lebih menganggarkan dana untuk menjaring atlet ditingkat kecamatan dan kabupaten.

"Kalau bisa dianggarkan di OPD tersebut, karena kasihan dengar kabar setiap perguruan menanggung masing-masing biaya akomodasi bahkan menginap pun menumpang-numpang," kata pria yang juga merupakan salah satu jurnalis media online di Kabupaten Rokan Hilir tersebut.

Lebih lanjut, dia menjelaskan bahwa perhelatan yang dilaksanakan di Bagan Siapiapi itu merupakan seleksi atlet antar perguruan yang tergabung di Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Rohil sehingga segala akomodasi menjadi tanggungjawab perguruan masing-masing.

"Mudah-mudahan anggaran untuk menjaring atlet kedepannya dapat ditingkatkan agar calon-calon atlet yang mewakili Kabupaten Rokan Hilir terbina atas campur tangan pemerintah daerah," ujarnya berharap. ***






Loading...

[Ikuti Medialokal.co Melalui Sosial Media]