Pilihan
Senyum Marcus / Kevin Setelah Juara Fuzhou China Open 2018
MEDIALOKAL.CO - Ganda putra Marcus Fernaldi / Kevin Sanjaya mengharumkan nama Indonesia di ajang Fuzhou China Open 2018.
Dalam laga final, Minggu (11/11) malam WIB. Marcus / Kevin mengalahkan ganda tuan rumah He Jiting/Tan Qiang 25-27, 21-17, 21-15.
Kemenangan ini merupakan gelar ketiga beruntun setelah 2016 dan 2017. Pada tahun 2016 dan 2017, Fuzhou China Open masih bertitel China Open Superseries Premier. Tahun ini, China Open di Fuzhou disebut Fuzhou China Open Super 750.
"Di game pertama kami lebih tertekan, mereka tenaganya lebih kencang, jadi kami harus mengeluarkan banyak tenaga juga dan harus siap dengan tekanan-tekanan mereka," kata Marcus seperti dikutip dari Badminton Indonesia.
"Kami mencoba main lebih tenang, kurangi kesalahan-kesalahan sendiri dan lebih siap dengan serangan-serangan mereka. Pasangan Tiongkok tampil cukup baik, mereka cepat dan pukulannya kencang," timpal Kevin.
"Tentunya senang banget bisa mengalahkan pasangan muda Tiongkok di final, tapi masih banyak yang perlu kami perbaiki. Kami masih sering membuat kesalahan sendiri, masih banyak kekurangan. Kami harus lebih siap lagi ke depannya, terutama minggu depan di turnamen Hong Kong Open 2018," tutur Marcus.
Ya, Minions, julukan Marcus / Kevin besok akan langsung terbang ke Hong Kong untuk mengikuti kejuaraan Hong Kong Open 2018. (jpnn.com)


Berita Lainnya
Woww...! Face Off Bahantam Kapolres Inhil Cup Vol.1 Sukses Digelar di GOR Tasik Gemilang
Turnamen Silaturahmi U40 Fhariq Cup 3 Tahun 2025 Berakhir dengan Meriah, Polsek Batang Tuaka Lakukan Pengamanan
NasDem Bantu Atlet Soina Kampar Wakili Indonesia di Kejuaraan Bulutangkis Special Olimpic Asia Pasifik di Malaysia
Berlangsung Meriah, Turnamen Mini Soccer Kadus Cup I Desa Kemuning Tua Resmi Berakhir
SK Dikantongi, Perbakin Inhil Siap Cetak Atlet Menembak Berprestasi di Porprov
PSSI Raih Penghargaan Internasional atas Kemajuan Reformasi Sepak Bola Nasional
Woww...! Face Off Bahantam Kapolres Inhil Cup Vol.1 Sukses Digelar di GOR Tasik Gemilang
Turnamen Silaturahmi U40 Fhariq Cup 3 Tahun 2025 Berakhir dengan Meriah, Polsek Batang Tuaka Lakukan Pengamanan
NasDem Bantu Atlet Soina Kampar Wakili Indonesia di Kejuaraan Bulutangkis Special Olimpic Asia Pasifik di Malaysia
Berlangsung Meriah, Turnamen Mini Soccer Kadus Cup I Desa Kemuning Tua Resmi Berakhir
SK Dikantongi, Perbakin Inhil Siap Cetak Atlet Menembak Berprestasi di Porprov
PSSI Raih Penghargaan Internasional atas Kemajuan Reformasi Sepak Bola Nasional