Ketua Senat Fakultas Hukum UNITA, Festival Danau Toba Harus Mampu Membawa Dampak Positif

Foto : Paulus Gulo

Loading...

SUMUT - Pelaksanaan Pembukaan Pesta Tahunan festival Danau Toba  yang telah dimulai Rabu (06/12/2017)   di Sipincur Kecamatan Lintong Nihuta Kabupaten Humbang Hasundutan (Humbahas), Sumatera Utara, yang  akan berakhir Sabtu (09 Desember 2017), telah berjalan dengan baik dan sukses.


Kegiatan yang dibuka secara resmi oleh Wakil Gubernur Sumut Ibu Nurhajijah ini, mengundang respon dari berbagai kalangan. Berdasarkan pantauan Jurnalis awak media, sejak dimulai kegiatan hingga hari ini selalu diramaikan oleh masyarakat, baik dari wilayah kawasan Danau Toba sendiri maupun masyarakat dari luar kawasan itu.


Saat dimintai pendapatnya terkait Festival Danau Toba kali ini, oleh Ketua Senat Fakultas Hukum Universitas Sisingamangaraja XII Tapanuli (UNITA) yang juga Sekretaris Cabang GMNI Taput, Paulus Gulo menilai kegiatan ini sudahlah wajar dan cukup membuat  bangga serta  menjadi kewajiban pemerintah dalam mengupayakan peningkatan Sektor Pariwisata di lingkungan Pemerintah hingga membawa dampak positip bagi pemerintahan dan masyarakat kuhususnya yang ada di sekitaran danau Toba. 


" Harapan saya sebagai masyarakat akademik adalah kiranya Festival Danau Toba yang melibatkan beberapa kabupaten ini, mampu membawa dampak positip bagi perekonomian masyarakat kreatif dan mampu membuat destinasi wisata yang menarik perhatian dunia wisata di taraf internasiaonal sehingga kegiatan yang dimaksud tak terkesan buang – buang anggaran," ungkapnya. (Spiritriau.com)

Loading...






Loading...

[Ikuti Medialokal.co Melalui Sosial Media]